Masyarakat Kampung Tirineri Terima Bantuan Sound Sistem dari Satgas Yonif 115/ML pada Peringatan Natal Tahun 2023

    Masyarakat Kampung Tirineri Terima Bantuan Sound Sistem dari Satgas Yonif 115/ML pada Peringatan Natal Tahun 2023

    PUNCAK JAYA - Sebagai wujud kepedulian dan untuk menjaga hubungan harmonis, Satgas Yonif 115/ML memberikan bantuan berupa Sound System kepada masyarakat Kampung Tirineri bertepatan pada peringatan Natal Tahun 2023, bertempat di Kampung Tirineri, Distrik Yambi, Kabupaten Puncak Jaya. Senin (25/12/2023).

    Dansatgas Yonif 115/ML Letkol Inf Raden Herman Sasmita mengungkapkan bahwa pemberian bantuan tersebut atas permintaan tokoh masyarakat setempat untuk mendukung kegiatan di Kampung. Hal ini juga merupakan wujud kepedulian Satgas untuk membantu memenuhi kebutuhan masyarakat.

    “ Bertepatan dengan peringatan Natal Tahun 2023, Kami menyerahkan bantuan berupa Sound System untuk mendukung kegiatan masyarakat Kampung Tirineri. Semoga dengan adanya bantuan tersebut dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya dalam mendukung berbagai kegiatan di Kampung." Ungkap Dansatgas .

    Danpos Tirineri Letda Inf Dodi Wijaya mengatakan bahwa selain memberikan bantuan berupa sound system, personel Satgas Yonif 115/ML yang beragama Nasrani juga turut memperingati Natal bersama masyarakat dan dilanjutkan dengan pemberian pelayanan kesehatan serta penyerahan pohon Natal yang dibuat oleh personel Pos Tirineri, untuk memeriahkan suasana Natal di Kampung Tirineri.

    “ Kami beserta anggota Pos hadir di Kampung Tirineri untuk mengamankan jalannya ibadah pada peringatan Natal Tahun ini. Sebelum pelaksanaan ibadah dimulai, Kami menyerahkan bantuan dari Dansatgas berupa Sound System dan pohon Natal yang dibuat oleh personel Pos Tirineri agar perayaan Natal masyarakat lebih meriah. Setelah pelaksanaan ibadah, Kami juga memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkan. Semoga kehadiran TNI dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat." Ucap Danpos.

    Komitmen Satgas Yonif 115/ML untuk terus membantu masyarakat binaannya mendapat apresiasi dari warga dan pihak Gereja.

    Yandinus Telenggen yang merupakan Ketua Dewan Gereja Distrik Yambi menyampaikan ucapan terimakasih kepada personel Satgas Yonif 115/ML Pos Tirineri yang telah memberikan bantuan kepada jemaat dan Gereja.

    “ Saya mewakili seluruh jemaat Gereja sangat berterimakasih kepada Dansatgas dan seluruh anggota Pos Tirineri atas bantuan sound system yang dapat digunakan untuk mendukung pelaksanakan kegiatan di Kampung Tirineri. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi dan kami selalu mendoakan semoga seluruh personel Satgas Yonif 115/ML selalu dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Esa.” Ujar Yandinus Telenggen. (*) 

    puncak jaya
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Mendukung Terjaganya Keamanan Wilayah, Kodim...

    Artikel Berikutnya

    Rusak Momen Natal KSTP Serang Pos Pamtas...

    Berita terkait

    PANGLIMA

    Rekomendasi

    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Sinergi TNI dan Warga: Babinsa Kodim Mamuju Bersihkan Jalan
    Babinsa Kodim Mamasa Bersama Warga Gotong Royong pelebaran jalan tani dan pembuatan saluran air
    Mayjen TNI Rudy Saladin Tegaskan Sinergitas Kawal Pengamanan Pemilukada Serentak di Jatim
    Koramil Paciran Dampingi Petani Tingkatkan Hasil Pertanian

    Ikuti Kami